You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PMI Kepulauan Seribu Kirim Bantuan Bahan Makanan dan Obat ke Posko Kemanusiaan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

PMI Kepulauan Seribu Bantu Logistik Petugas dan Relawan di Posko Pulau Lancang

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Seribu mengirimkan bantuan logistik berupa bahan makanan, minuman dan obat-obatan ke posko pencarian korban dan material pesawat Sriwijaya Air di Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. 

M enyiagakan enam personel

Wakil Ketua PMI Kepulauan Seribu, Ayub Chalid mengatakan, bantuan ini diberikan untuk menunjang kerja para petugas dan relawan yang melakukan tugas kemanusiaan.

"Kami memberikan bantuan berupa, telur, gula, kopi, teh, kecap, bumbu dapur, susu kaleng, saus, tisu, obat dan vitamin," ujarnya, usai serah terima bantuan di dapur umum posko Pulau Lancang, Rabu (13/1).

Pemkab Bantu Logistik Petugas dan Relawan Pencarian Korban Sriwijaya Air

Ia menambahkan, selain bantuan bahan makanan, minuman dan obat-obatan, PMI Kepulauan Seribu juga menyiagakan enam personel sejak hari pertama proses pencarian korban dan material pesawat.

"Personel PMI Kepulauan Seribu kami siagakan di posko ini dan siap bertugas jika setiap saat dibutuhkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2274 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati